2 menit

Menanam chia seed di rumah ternyata gampang, kok. Yuk, lihat informasi cara menanam chia seed pada artikel ini!

Chia seed merupakan jenis tanaman mint yang banyak tumbuh di Meksiko dan Amerika Selatan.

Tanaman ini memiliki kandungan serat, omega-3, dan protein yang baik untuk kesehatan, khususnya bagi kamu yang sedang menjalankan diet.

Dengan mengonsumsi chia seed secara rutin, berat badan akan turun secara perlahan, lo.

Dengan manfaat tersebut, banyak orang yang tertarik menanam chia seed di rumah.

Proses penanamannya pun mudah, kok.

Kamu hanya perlu melakukan beberapa cara menanam chia seed di bawah ini.

Cara Menanam Chia Seed

1. Ditempatkan di Lokasi dengan Pencahayaan yang Baik

Melansir dari kompas.com, cara menanam chia seed yang pertama adalah dengan menempatkannya di lokasi dengan pencahayaan yang baik.

Kamu bisa menyimpannya di bawah sinar matahari penuh, Property People.

Jangan sampai kamu menyimpannya di lokasi yang teduh ya karena chia seed tidak akan tumbuh dengan baik.

2. Penggunaan Media Tanam yang Tepat

Chia seed memang bisa beradaptasi di berbagai kondisi.

Maka, saat menanam dalam pot, kamu bisa gunakan media tanam komersial yang dicampur dengan pasir dan bahan organik.

3. Siram Chia Seed dengan Teratur

Tanaman chia seed juga perlu disiram air secara teratur hingga matang.

Lalu, tak lupa siram chia seed hanya jika lapisan tanah atas agak kering.

Jangan biarkan media tumbuh benar-benar kering karena kondisi tersebut akan melumpuhkan pertumbuhannya.

4. Penggunaan Pupuk

Supaya bisa meningkatkan hasil panen, kamu juga perlu gunakan banyak bahan organik berupa pupuk di media tanam bersama dengan beberapa kompos pada saat tanam.

Kamu pun bisa menggunakan sedikit alfalfa, lo.

5. Panen Chia Seed

Setelah melewati beberapa langkah di atas, terasa ‘kan cara yang dilakukan memang cukup mudah?

Tanaman siap panen dalam waktu tiga sampai empat bulan sejak tanggal tanam.

Waktu panen dimulai ketika sebagian besar kelopak jatuh dari mekar.

Biarkan mengering dalam kantong kertas atau rak pengering.

Lalu, isi kepala bunga dalam kantong kertas dan biarkan terbuka supaya ada sirkulasi udara.

Setelah itu, goyangkan kepala ke dalam tas dan kumpulkan semua bijinya untuk dikonsumsi.

Manfaat Chia Seed yang Baik untuk Kesehatan

chia seed

Dikenal sebagai ‘pseudocereal’, chia seed memiliki kandungan minyak yang tinggi dengan nutrisi seperti niasin dan thiamin.

Chia seed pun memiliki banyak mineral makanan seperti selenium, mangan, tembaga, dan fosfor.

Melansir dari kompas.com, menurut sebuah penelitian, chia seed merupakan sumber antioksidan potensial yang memiliki kandungan klorogenat, asam caffeic, myricetin, quercetin, dan kaempferol.

Beragam kandungan itu diyakini memiliki efek perlindungan jantung, hati, antipenuaan, dan karakteristik anti-karsinogenik.

Studi lain di Slovenia melaporkan bahwa chia seed mengandung asam lemak yang sehat, asam lemak tak jenuh ganda, serat makanan, protein, vitamin, dan mineral.

Tak hanya itu, chia seed menjadi sumber polifenol dan antioksidan yang sangat baik, seperti asam caffeic, asam rosmarinic, myricetin, quercetin, dan lainnya.

Kamu dapat menambahkan chia seed ke dalam granola bar, sereal, yogurt, dan makanan yang dipanggang.

***

Semoga informasinya bermanfaat, ya.

Baca ulasan menarik dan terbaru di Google News Berita 99.co Indonesia.

Jangan lupa kunjungi 99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian idaman, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Salah satunya seperti Dago Village yang berada di kawasan Bandung Utara.

Artikel ini bersumber dari www.99.co.