3 menit

Tak sengaja menjatuhkan telur ke lantai sehingga mengakibatkan bau amis? Jangan langsung dipel, ya. Ada, lo, cara menghilangkan bau amis telur di lantai yang bisa kamu coba. Dijamin aroma tak sedap bakal langsung minggat!

Telur menjadi bahan makanan yang kerap tersedia di dapur.

Biasanya, telur disimpan dalam kulkas atau area yang dianggap lebih aman.

Selain bisa langsung digoreng sebagai lauk, telur juga bisa dikombinasikan dengan bahan makanan lain.

Misalnya, sebagai salah satu bahan pembuatan kue atau diolah dengan masakan lainnya.

Namun, bagaimana jika telur yang hendak digoreng jatuh ke lantai sehingga menimbulkan bau amis yang awet?

Jika mengalami kejadian tersebut, hindari untuk langsung mengepelnya, Property People.

Pasalnya, hal tersebut justru akan membuat aroma amis telur bisa bertahan lama dan mengganggu.

Mengutip berbagai sumber, inilah cara menghilangkan bau amis telur di lantai rumah.

7 Cara Menghilangkan Bau Amis Telur di Lantai

1. Taburkan Garam

Pertama, kamu mesti mengambil terlebih dahulu cangkang telur dan membuangnya ke tempat sampah.

Kemudian, alih-alih langsung dilap, yang harus kamu lakukan adalah menaburkan garam ke area pecahan telur sampai menutup seluruh cairan telur.

Menurut beberapa sumber, garam merupakan bahan alami yang bisa menyerap bau atau aroma pada lantai, termasuk menghilangkan bau amis telur yang jatuh ke lantai.

Nantinya, garam bakal membuat telur yang lengket tersebut menempel sehingga proses pembersihan lebih mudah.

2. Diamkan 10-15 Menit

Selanjutnya, jangan langsung untuk membersihkan area pecahan telur.

Idealnya, diamkan terlebih dahulu proses penyerapan garam dan pecahan telur selama 10 sampai 15 menit agar telur tersebut benar-benar menempel pada garam.

Pecahan telur yang lengket bakal menjadi agak keras.

Setelah dirasa seluruh cairan telur menempel pada garam, baru lakukan langkah selanjutnya.

3. Gunakan Cuka dan Kertas Koran

Kembali diingatkan, dalam mengangkat pecahan telur, hindari penggunaan kain pel.

Sebagai gantinya, gunakan kertas koran bekas untuk mengangkat pecahan telur.

Akan tetapi, untuk hasil yang maksimal, disarankan untuk menambahkan cairan cuka sehingga bau telur bisa terangkat cukup cepat.

Gosokkan koran ke lantai yang terkena noda telur lalu teteskan cuka dan tunggu sekitar 20 menit.

Dalam pengangkatan telur pecah, lakukan dengan sekali sapu sehingga tidak tercecer ke area lain.

4. Pakai Baking Soda

baking soda

Nah, agar bau amis hilang, gunakan baking soda pada area pecahan telur.

Baking soda telah banyak digunakan sebagai bahan dapur yang serbaguna.

Selain untuk membuat kue, ternyata baking soda juga dapat menghilangkan bau amis telur.

5. Air Perasan Lemon

Sebagai alternatif, air perasan lemon juga bisa kamu pilih untuk menghilangkan bau amis telur di lantai.

Ini dilakukan jika kamu merasa aroma amis masih terasa pekat meski telah ditaburi baking soda.

Melansir Apartmen Therapy, lemon mempunyai kemampuan untuk membersihkan dan menghilangkan bau amis.

Bahkan, beberapa sumber mengatakan jika aroma lemon bisa pula mengusir serangga.

Maka, jika bau amis telur dinilai cukup mengganggu, opsi yang bisa kamu pilih setelah melakukan cara-cara sebelumnya ialah dengan membersihkan lantai menggunakan air perasan lemon ini.

6. Taburkan Kopi atau Teh

Opsi lain yang juga bisa kamu pilih adalah dengan menaburkan bubuk kopi atau teh pada lantai yang terkena noda telur pecah.

Namun, untuk benar-benar menghilangkan aroma bau telur menggunakan cara ini, dibutuhkan waktu yang cukup lama karena mesti didiamkan sekitar semalaman.

Dikarenakan bahannya yang tidak terlampau sulit ditemukan, beberapa orang tak jarang memilih cara ini, lo.

7. Bersihkan Lantai secara Menyeluruh

 

cara menghilangkan bau amis telur di lantai

Membersihkan lantai secara menyeluruh merupakan opsi yang dapat kamu pilih jika telur yang jatuh ke lantai berjumlah banyak.

Pasalnya, semakin banyak telur yang jatuh, maka semakin sulit menghilangkan bau amisnya.

***

Itulah cara menghilangkan bau amis telur di lantai, Property People.

Semoga ulasannya bermanfaat, ya.

Simak terus informasi menarik dan teranyar di Google News Berita 99.co Indonesia.

Jika kamu sedang mencari hunian nyaman di sekitar Bogor, mungkin Pesona Prima Cikahuripan adalah tempat yang tepat.

Cek ragam pilihan rumah terbaik di www.99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Artikel ini bersumber dari www.99.co.