2 menit

Tahun 2022 merupakan tahun terakhir Anies Baswedan menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Banyak program yang menjadi kebanggaannya. Apa sajakah itu? Simak di sini!

Selama menjabat kurang lebih lima tahun, Anies Baswedan sempat membanggakan sejumlah program yang ia buat dalam beberapa kesempatan.

Melansir laman cnnindonesia.com, simak program-program selengkapnya berikut ini!

Kebijakan dan Proyek Kebanggaan Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta

1. Formula E

6 Program Kebanggaan Anies Baswedan selama Jadi Gubernur DKI

sumber: Okezone/Heru Haryono 

Gelaran Formula E merupakan salah satu program kebanggaan Anies Baswedan.

Pada perayaan HUT DKI Jakarta, ia memamerkan kesuksesan gelaran tersebut.

Anies mengatakan, suksesnya ajang balapan mobil listrik itu berhasil membawa nama baik Jakarta ke seluruh penjuru dunia.

2. Jakarta International Stadium (JIS)

Proyek Jakarta Internasional Stadium (JIS) diresmikan pada April 2022.

Anies Baswedan mengklaim proyek stadion JIS adalah kebanggaan warga Jakarta.

Walau diresmikan pada era Anies, proyek tersebut bukan dibangun oleh Anies sendirian.

Pasalnya, proyek ini telah melewati empat kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta.

3. Sumur Resapan

potret program sumur resapan di Jakarta

sumber: viva.com

Anies sering kali mengklaim program sumur resapan yang ia usulkan berhasil menangani banjir di Jakarta.

Sayangnya, klaim tersebut dimentahkan oleh para pengamat.

Mereka menganggap sumur resapan tidak efektif mengatasi banjir dan dianggap buang-buang uang saja.

4. DP Rumah 0 Persen

Program kebanggaan Anies Baswedan selanjutnya adalah program rumah DP 0 persen.

Proyek ini termasuk salah satu janji kampanye Anies bersama Sandiaga Uno pada Pilkada DKI 2017.

Saat itu, Anies menargetkan 14 ribu rumah dibangun.

Namun, saat ini, rumah yang terbangun baru mencapai 13 ribu unit.

5. Pengelolan Sampah ITF

program kebanggaan Anies Baswedan pembangunan ITF

sumber: Antara/Aprillio Akbar

Pengelolaan sampah terpadu atau Intermediate Treatment Facility (ITF) adalah program yang sempat dibanggakan Anies Baswedan.

Program ini mendapat sorotan dari beberapa pihak.

Mantan Wakil Gubernur, Djarot Saiful mengungkapkan konsep pengelolaan sampah itu sudah ada sejak era Ahok.

Sementara itu, Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta, Ida Mahmudah menyoroti progres programnya yang stagnan.

“Sampai hari ini, sudah ada sebenarnya batu pertama. Namun, berkali-kali hanya batu pertama dan tidak ada batu keduanya,” tutur Ida.

6. Program Tarif PBB Gratis

Anies Baswedan diketahui menggratiskan tarif pajak bumi dan bangunan (PBB) bagi rumah yang memiliki NJOP di bawah Rp2 miliar.

Insentif itu dituangkan dalam Pergub No. 23 Tahun 2022.

Dalam pertimbangannya, Anies menyebut, kebijakan ini dikeluarkan demi mendorong pemulihan ekonomi akibat pandemi.

***

Semoga pembahasan prestasi Anies Baswedan di atas dapat bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Pantau artikel seputar politisi tanah air lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah dijual seperti Kota Baru Parahyangan di Padalarang, Bandung?

Wujudkan impian mendapatkan rumah dambaan bersama 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Artikel ini bersumber dari www.99.co.