2 menit

Sudah tahu belum kalau film dengan penonton paling banyak di dunia ditaksir disaksikan oleh 200 juta lebih penonton. Ulasan selengkapnya bisa kamu cek di sini!

Masyarakat luas sudah ‘khatam’ mengenai film apa saja yang laris dan meraup keuntungan terbesar.

Sebab film paling laris di dunia tersebut juga terkenal di Indonesia.

Beberapa film itu seperti Avatar (2009), Avengers: Endgame (2019), Titanic (1997), hingga Star Wars (2015).

Tak main-main, film yang disebutkan tadi meraup untung hingga triliunan rupiah.

Namun, masyarakat mungkin belum tahu daftar film dengan penonton paling banyak di dunia.

Ternyata, film dengan penonton paling banyak di dunia nomor satu konon ditonton sampai 200 juta lebih penonton.

Nah, ingin tahu daftar lengkap film dengan penonton paling banyak di dunia itu?

Dilansir dari laman ilmufakta.com dan sumber lain, berikut artikel selengkapnya!

5 Daftar Film dengan Penonton Paling Banyak di Dunia

1. Gone with the Wind (1939)

sumber: imdb.com

Jumlah penonton: 200 juta lebih penonton

Daftar film dengan penonton paling banyak di dunia pertama adalah Gone with the Wind.

Gone with the Wind sendiri mulanya adalah sebuah novel (terbit 1936) dengan judul serupa yang kemudian diangkat menjadi sebuah film.

Film yang kabarnya disaksikan oleh 200 juta penonton ini mendapat 13 nominasi Oscar dan memenangkan delapan di antaranya.

2. Star Wars (1977)

film dengan penonton paling banyak di dunia

sumber: imdb.com

Berikutnya ada film Star Wars (1977), sebuah film fiksi ilmiah yang menceritakan kehidupan manusia dan makhluk lain di galaksi yang luas.

Film ini digadang-gadang ditonton oleh 178 juta penonton.

Tak heran sampai sekarang Star Wars menjelma menjadi salah satu film populer sepanjang masa.

3. The Sound of Music (1965)

film dengan penonton paling banyak di dunia

sumber: imdb.com

Konon The Sound of Music berhasil mengalahkan Gone with the Wind dari segi pendapatan.

Film yang terinspirasi dari opera dengan judul yang sama, kabarnya sampai ditonton oleh 140 juta lebih penonton.

4. E.T.: The Extra-Terrestrial (1982)

The Extra-Terrestrial (1982)

sumber: rottentomatoes.com

Film dengan penonton paling banyak di dunia berikutnya adalah E.T.: The Extra-Terrestrial.

Menurut laman ilmufakta.com, E.T.: The Extra-Terrestrial ditonton oleh 140 juta lebih penonton.

5. Titanic (1997)

The Extra-Terrestrial (1982)

sumber: m.imdb.com

Nah, kalau film Titanic pasti semua tahu.

Film yang disutradarai oleh James Cameron bahkan disebut sebagai film terbaik sepanjang masa.

Titanic ditaksir ditonton oleh 130 juta lebih penonton.

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Baca artikel menarik lainnya di Google News Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah terjangkau di daerah Cileungsi, Bogor dengan lokasi strategis?

Ya, Pesona Prima Cikahuripan 5 & 6 bisa jadi opsi tepat untuk diambil.

Dapatkan informasi lengkap di www.99.co/id dan rumah123.com karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek sekarang juga!

Artikel ini bersumber dari www.99.co.