media-nasional.com – Viral netizen di media sosial kembali mengkritik sistem tes SIM yang dilakukan oleh polisi.

TES SIM yang dikritik tersebut adalah untuk pembuatan SIM C bagi para pengendara sepeda motor.

Peragaan tes SIM C yang dilakukan oleh anggota polisi dianggap terlalu susah karena meliuk-liuk dan melewati jalan kecil.

Bahkan, terkait tes SIM C ini, ada netizen yang berani menantang Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk melakukannya di Depan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Video viral ini diunggah oleh akun Twitter @**colla_ pada Selasa, 25 Oktober 2022.

Dalam video viral terlihat seorang yang diduga anggota polisi mempraktekkan tes SIM C di depan para pemohon SIM .

Dengan menggunakan motor bebek, anggota tersebut mempraktekkan manuver-manuver pengujian tes SIM C seperti berjalan di jalanan sempit, meliak-liuk melewati cone, dan membuat manuver angka 8.

Di sebelahnya, terdapat sejumlah orang duduk yang melihat bagaimana proses tes SIM C tersebut dilakukan.

Sontak, akun @Cocolla mengkritik betapa susahnya tes SIM yang dilakukan anggota polisi itu.

“Mending latihan lewat Shiratal Mustaqim daripada latihan SIM ,” katanya.

Ucapan tersebut juga diamini oleh para netizen lainnya yang menganggap tes SIM C di Indonesia terlalu sulit.

“Di Taiwan diuji cara berkendara dengan melihat rambu. Yang harusnya ketika di jalan beneran bisa jadi tertib taat aturan. Di Indonesia, diuji skill was wes di jalanan. Alhasil pas di jalanan beneran jadi pembalap,” ujar akun @**uncor.

“Saya tantang pak Listyo Sigit Prabowo untuk tes SIM C disaksikan langsung oleh pak Jokowi. Kalau gagal saya harap Polri mau ganti sistem tes langsung ini dengan yang lebih masuk akal! Mau hilangin pungli kan? Jangan ngadi-ngadi bikin tes SIM model gini deh,” ujar akun @**panyaarin.

Ada juga netizen yang menyorot soal anggota yang tes SIM C tidak menggunakan helm.

“Setelah di cermati dan di pelajari, aslinya gak guna ya kan? Wong jalan raya lempeng. Kecuali jalan kampung yang banyak polisi tidur sama lubang. Malahan banyakin ajaran membaca rambu-rambu lalu lintas sama cara menyeberang jalan dengan benar,” tutur akun @**riGocekk24.

Video viral ini sudah dilihat sebanyak 151 ribu kali oleh para netizen yang menontonnya.

Aksi tes SIM dihujat oleh netizen ini juga sudah dibagikan kembali sebanyak 248 kali.***