media-nasional.com – Pabrikan mobil sport Prancis yang namanya kurang dikenal, Alpine, merilis A110S. Kehadirannya melengkapi varian yang sudah ada, A110 Pure dan A110 Legende. Sebagai model top of the line-up, A110S merupakan coupe ringan berperforma garang.

Dimensinya 4.180 x 1.798 x 1.248 mm (PxLxT). Jarak sumbu rodanya 2.419 mm. Bobotnya cuma 1.114 kg, berkat penggunaan karbon fiber pada beberapa bagian seperti pilar. Konsumen bisa memilih versi dengan kelir Gris Tonnerre matte dan atap yang juga terbuat dari karbon fiber sebagai opsional. Pengaplikasiannya dapat memangkas beban sebesar 1,9 kg.

Interior 110S dibalut kulit suede hitam Dinamica dengan aksen jahitan oranye menjalar di seluruh tipe. Kesan sporty benar-benar diwujudkan Apline. Karbon fiber dan emblem oranye juga terlihat di dalam. Ini dipadukan Jok Sabelt semi-bucket berbobot 13,1 kg. Sistem multimedianya dimaksimalkan dengan perangkat dari Focal.

Jantung mekanisnya berspesifikasi 4 silinder. Tak terdengar menyeramkan seperti 8 atau 12 silinder. Volumenya hanya 1,8-liter yang diperkuat turbocharged. Tenaganya cukup galak, 292 PS yang muncul di 6.400 rpm dan momen puntir 320 Nm dari 2.000 sampai 6.400 rpm.

“Seperti versi A110 lainnya, varian ini mudah untuk dikemudikan, bahkan untuk sehari-hari. A110S menyambut seluruh pengemudi, terlepas dari kemampuan mengemudinya,” ucap Sébastien Erphelin, Alpine Managing Director seperti dilansir dari keterangan resmi Alpine (15/06).

Energi dorong itu disalurkan ke roda melalui sistem transmisi dual clutch 7-speed. Hal ini mengizinkan A110S melesat dari posisi 0 ke 100 km/jam dalam 4,4 detik dengan kecepatan puncak 260 km/jam. Berbagai peningkatan pengendalian diberikan seperti penggunaan differential elektronik pada roda belakang untuk memaksimalkan traksi. Kemudian ground clearance dibuat lebih rendah 4 mm, guna mengoptimalkan pusat gravitasi. Lalu pernya disetel lebih kaku 20 persen dan roll-bar dibuat lebih solid.

Ban pun dipilih khusus agar dapat mengikuti performa Alpine 110S. Michelin Pilot Sport dengan kompon khusus berukuran 215/40 (depan) dan 245/40 (belakang) membalut pelek berukuran 18 inci. Bingkai roda yang dinamakan GT Race ini, punya pola yang agresif.

Sementara sistem pengeremannya dipilih Brembo. Dimensinya besar mencapai 320 mm yang dipadukan caliper 4 piston berwarna oranye. Sudah pasti pengaplikasiannya bakal memaksimalkan penghentian laju. Program electronic stability control disetel ulang, khususnya untuk mode Track. Menariknya fitur yang memastikan kestabilan handling ini, bisa dimatikan sepenuhnya untuk memberikan kesenangan berkendara. Sedangkan sistem keamanannya mumpuni, ada pula sensor depan-belakang.

Tertarik untuk membelinya? Sayangnya mobil sport ini hanya dipasarkan di Eropa. Unit baru tersedia di diler pada Oktober dengan harga mulai $ 74.971 atau Rp 1,076 miliaran. (Hfd/Odi)