media-nasional.com – Kala ingin punya tampilan bulu mata lebih bervolume dan lentik, saya selalu mengandalkan maskara. Bukan hanya mudah diaplikasikan ketimbang falsies (bulu mata palsu), maskara juga cenderung lebih ringan ketika digunakan.

Salah satu produk yang bisa dicoba dari deretan maskara yang ada di pasaran adalah Emina Star Lash Aqua Mascara. Maskara ini satu-satunya maskara yang diproduksi sister brand dari Wardah ini, lho. Kira-kira, bagaimana kemampuan produk ini dalam mempercantik bulu mata? Yuk, simak reviewnya!

Tentang Produk

Star Lash Aqua Mascara adalah maskara pertama yang dirilis Emina dan diperkenalkan pada akhir tahun 2015. Maskara ini melengkapi jajaran produk makeup Emina yang kala itu belum terlalu banyak.

Akan tetapi, karena pada tahun yang sama Emina baru saja diperkenalkan oleh PT Paragon Innovation and Technology sebagai brand kosmetik remaja di Indonesia, produk-produk dari Emina pun langsung menjadi incaran. Tak terkecuali maskara ini.

Sampai sekarang, Star Lash Aqua Mascara masih menjadi produk yang dipertahankan oleh Emina dan punya tempat khusus di hati para penggemarnya.

Klaim dan Benefit

“Put a star in your eyes with Emina Star Lash Aqua Mascara, a water-resistant mascara with a little hint of fiber to elongates your lashes and accentuate your pretty eyes”

Dari klaim tersebut kita bisa tahu bahwa Emina menyebut Star Lash Aqua Mascara punya kemampuan water-resistant, memanjangkan bulu mata, dan mampu menonjolkan kecantikan mata. Maskara ini juga berjenis fiber mascara karena punya kandungan serat di dalamnya.

Cara Pemakaian

Sebenarnya saya nggak menemukan cara pemakaian produk ini langsung dari Emina, baik pada kemasan maupun dari official websitenya. Makanya saya berkesimpulan kalau Emina Star Lash Aqua Mascara digunakan seperti maskara pada umumnya. Berikut adalah langkah-langkahnya.

    Gunakan eyelash curler untuk membuat bulu mata lentik

    Aplikasikan maskara dari pangkat hingga ujung dengan gerakan zig-zag

    Ulangi beberapa kali sampai kamu mendapatkan tampilan bulu mata yang diinginkan

Fun Fact!

Maskara dari Emina ini ternyata di-launching berdekatan dengan produk eye makeup lainnya yaitu Eyeliner Eye Do! Dan Agent of Brow (eyebrow). Dulu, bahkan Emina punya ‘panggilan sayang’ untuk lini dekoratif mata ini yaitu Eye-Love. Lucu, ya?

Kemasan

Bukan Emina namanya kalau nggak membuat desain kemasan produknya menggemaskan. Star Lash Aqua Mascara sendiri punya color theme pink dan hitam yang cenderung kalem, trendy, dan terasa youth vibes-nya.

Box maskara punya grafis yang ‘ramai’, padahal Emina nggak menyantumkan klaim apapun tentang maskara ini. Sementara bagian tube didesain cenderung lebih simple, karena hanya berhiaskan nama produk, logo emina, dan keterangan berat disertai tanggal expired.

Alih-alih membuat tabung berbentuk lurus, bagian cap ulir didesain emina menyerupai mahkota dengan bagian atas yang melebar, menjadikannya tampak unik dan khas.

Aplikator

Bagian yang tak kalah penting dari maskara adalah aplikatornya. Emina Star Lash Aqua Mascara sendiri punya aplikator brush yang slim dan sleek, agak panjang dengan semi-hourglass wand. Jadi bagian brush-nya nggak begitu melengkung. Hourglass mascara wand sendiri memang punya fungsi dalam bikin bulu mata lebih panjang dan lentik.

Brush dari maskara ini juga punya bulu-bulu yang cukup banyak meski nggak terlalu rapat. Selain itu, tiap kali membuka brush dari dalam tabung maskara, akan terlihat serat-serat tipis yang menempel pada brush.

Ingredients List

Walau bukan produk skincare, namun formulasi pada maskara juga penting untuk diketahui. Pasalnya, bulu mata adalah rambut pada tubuh kita. Jadi untuk memastikan apakah produk makeup bermanfaat atau nggak bagi bulu mata, kita perlu membaca ingredients lists nya terlebih dahulu. Nah, berikut ini adalah kandungan bahan-bahan yang terkandung dalam Emina Star Lash Aqua Mascara.

Full Ingredients

Aqua, Styrene/Acrylates Copolymer, Synthetic Beeswax, Propylene Glycol, Carnauba (Copernicia Cerifera) Wax, PVP, Stearic Acid, Hydrogenated Polyisobutene, Nylon-6, Benzyl Alcohol, Silica, Nylon-12, Sorbitan Stearate, Ethylhexylgycerin, Aminomethyl Propanol, Ceteth-20, Disteardimonium Hectorite, Polysorbate 60, BHT, Glycerine, Hydroxyethylcellulose, Tocopheryl Acetate, Sodium Hydroxide, Disodium EDTA, Sodium Polyacrylate, Tocopherol, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Laureth-21, Sodium Dehydroacetate, Cl 77266

Key Ingredients

Meski Emina nggak menyebutkan klaim apapun soal formulasi Star Lash Aqua Mascara, namun saya menemukan beberapa ingredients yang bisa bermanfaat terutama untuk helaian bulu mata.

    Glycerine

Selain berguna dalam menghidrasi kulit, gliserin juga bermanfaat untuk rambut terutama dalam menghentikan kerusakan. Gliserin akan memberikan kelembapan dan memperkuat helaian rambut, termasuk pada bulu mata.

    Tocopherol dan Tocopheryl Acetate

Sama seperti gliserin, tocopherol dan tocopheryl acetate juga luas digunakan pada produk kosmetik. Dua bentuk vitamin E ini nggak cuma bermanfaat untuk kulit, tapi juga untuk rambut. Tak terkecuali untuk bulu mata.

Sifat antioksidan dari vitamin E dapat membantu mengurangi kerusakan sel-sel folikel rambut yang disebabkan oleh radikal bebas dan stres oksidatif. Pertumbuhan rambut juga bisa dijaga oleh kedua bahan ini.

Impresi

Nah, saatnya kita berkenalan langsung dengan Emina Star Lash Aqua Mascara dengan menguji tekstur, aroma dan aplikasinya pada bulu mata.

Tekstur

Maskara Emina ini punya tekstur creamy yang sangat kental dan cukup lengket, tapi nggak menggumpal. Star Lash Aqua Mascara tetap gampang meluncur pada bulu mata ketika digunakan. Kandungan fiber di dalamnya juga lembut, nggak menusuk.